Rekomendasi 7+ Tools Backlink Checker Gratis Terbaik 2021 Backlink Berkualitas
Allow, selamat malam, sesi kali ini akan membawakan mengenai Backlink Berkualitas Rekomendasi 7+ Tools Backlink Checker Gratis Terbaik 2021 simak selengkapnya
Saat kita mencari sesuatu di Google, seketika akan disuguhkan artikel-artikel yang sangat membantu. Kok Google bisa tahu ya? Kira-kira kenapa ya suatu website dapat muncul di pencarian teratas? Jangan bingung, Google bukan cenayang kok. Google bisa tahu satu artikel relevan dengan apa yang Anda cari karena beberapa hal, salah satunya backlink. Bagi website, backlink dapat meningkatkan performa di pencarian Google. Backlink juga diperlukan untuk membantu traffic organik melalui strategi SEO, sehingga situs Anda dapat bertengger di peringkat teratas Google. Nah, untuk mengetahui apakah ada backlink di website kita, cara yang paling simpel dengan menggunakan tools backlink checker. Dengan backlink checker, Anda dapat dengan mudah memantau kualitas link yang menuju ke situs Anda. Selain itu, data dari tools ini dapat digunakan untuk menyusun strategi link building website. Di luar sana, banyak sekali backlink checker yang menyuguhkan fitur-fitur yang bersaing. Agar Anda tidak bingung, kami akan membandingkan 7+ daftar backlink checker gratis terbaik tahun ini sebagai referensi Anda. Backlink adalah link yang dipasang pada suatu situs yang mengarah ke halaman blog atau website Anda. Jika Anda mencatut link website lain, maka Anda adalah pemberi backlink. Sebaliknya, jika ada website yang memiliki link mengarah ke halaman website Anda, maka Anda adalah penerima backlink. Google selalu melakukan crawling halaman website dengan kata kunci tertentu. Nah, jika memiliki backlink, akan makin mudah Google menemukan website Anda. Ini karena Google bisa saja menemukan link ke website Anda dari website lain. Setelahnya website Anda akan di indeks dan muncul di hasil pencarian yang relevan dengan kata kunci tertentu. Namun, bukan berarti Anda bisa menerima sembarang backlink. Siapa yang memberi backlink ke website Anda juga berpengaruh. Semakin banyak backlink berkualitas mengarah ke website Anda, maka ranking di pencarian Google akan meningkat. Tetapi sebaliknya, jika backlink ke website Anda hanya spam, ya tentunya akan sulit naik. Baca juga: 9+ Cara Mudah Agar Website Cepat Diindeks Google Anda yang ingin mendapatkan backlink berkualitas? Tenang… Anda dapat mempelajari cara mendapatkan backlink berkualitas untuk website pada artikel sebelumnya. Perlu diingat, salah satu hal yang harus dilakukan adalah memanfaatkan tools untuk mengecek backlink di website Anda. Cara Google menentukan apakah backlink suatu website relevan dengan topik terkait adalah dengan melihat jenis backlink. Terdapat dua jenis backlink yang menentukan kualitas backlink Anda, yaitu: Jenis backlink ini adalah dambaan semua pemilik website. Karena backlink ini mengirim sinyal ke Google untuk mengindeks link tujuan. Sehingga website yang dituju makin “terlihat” dan rankingnya bisa jadi meningkat. Sedangkan nofollow backlink adalah atribut di HTML rel=nofollow yang memberikan kode ke mesin pencari untuk tidak mengikuti link yang dicatut. Biasanya, nofollow backlink digunakan saat tidak ingin memberikan backlink secara cuma-cuma dan untuk menghindari spam backlink. Baca juga: Cara Membuat Link Dofollow/Nofollow di WordPress Anda Sesuai namanya, setiap backlink checker memiliki fungsi utama untuk mengetahui backlink pada sebuah domain atau URL. Terdapat beberapa data yang biasanya wajib ada di setiap backlink checker, yaitu: Namun, agar bisa bersaing tentunya masing-masing backlink checker memiliki keunggulannya tersendiri. Anda dapat mengeceknya dengan tools backlink checker di bawah ini. Ahrefs adalah digital marketing analysis tools yang paling lengkap. Fitur-fitur yang dimiliki Ahrefs sudah lebih dari cukup untuk memberikan data analisis yang berguna sebagai bahan optimasi website. Hebatnya lagi, terdapat 16 triliun halaman website yang sudah di-crawl yang selalu diperbarui setiap 15-30 menit! Anda juga dapat mengecek backlink index secara realtime di Ahrefs. Cara ceknya pun sangat mudah, Anda hanya perlu masuk ke Ahrefs Site Explorer lalu memasukkan link yang ingin Anda cek. Selanjutnya, Anda akan melihat data backlink yang mengarah ke situs Anda. Anda akan mendapatkan data 100 backlink teratas dari link yang Anda cari. Jadi Anda juga bisa melihat backlink dari domain kompetitor. Ahrefs juga membantu Anda mengetahui traffic dari pencarian Google ke halaman backlink. Fitur ini sangat jarang ada di backlink checker lain. Keunggulan Harga Anda dapat menggunakan versi gratis di Ahrefs dengan fitur yang terbatas. Untuk akun premium, dapat dicoba selama 7 hari hanya dengan USD 7. Selebihnya, Ahrefs memberikan beberapa paket layanan dengan harga bervariasi, mulai dari USD 99-999 per bulan. Tools backlink checker terbaik kedua yang mumpuni untuk mengecek backlink adalah SEMrush. Karena SEMrush aktif meng-crawling sekitar 17 miliar URL per hari dan telah menganalisis lebih dari 33 triliun backlink. Untuk menggunakan tools ini, Anda diminta untuk membuat akun. Setelahnya, hanya perlu mengetikkan nama domain yang ingin Anda cek di Backlink Analysis SEMrush. Lalu, Anda akan melihat data seperti di bawah ini. Data yang diberikan SEMrush terbilang lengkap. Terlihat pada detil tabel analisis tiap backlink. Bahkan, SEMrush juga memiliki fitur backlink lainnya. Seperti, Backlink Audit, Link Building Tool, dan Backlink Gap. Semuanya dapat Anda manfaatkan agar proses backlink Anda maksimal. Keunggulan Harga Data backlink di atas dapat diakses dalam versi gratis selama 7 hari. Untuk fitur premium seperti, backlink analytics, backlink audit, link building tool, dan bulk analysis. Anda dapat berlangganan paket Pro USD 99.95/bulan, paket Guru USD 199.95/bulan, dan untuk Business USD 399.95/bulan. Backlink checker ketiga yang kami rekomendasikan adalah UberSuggest dari neilpatel.com. Caranya sangat mudah karena dapat langsung mengecek backlink di UberSuggest Backlink Checker, seperti gambar di bawah ini. Tapi tentu saja, Anda diminta sign up untuk mendapatkan data yang lebih lengkap. Selain itu, terdapat statistik singkat berisi laporan backlink secara real-time. UberSuggest juga menyediakan ringkasannya dalam statistik seperti di bawah ini. Dan yang terakhir, UberSuggest juga memberikan tabel lengkap berisi informasi backlink, seperti berikut. Tiap satu halaman tabel, UberSuggest memberikan 100 daftar backlink yang mengarah ke website. Selain itu, pada tab sebelah kiri layar bertuliskan Top Pages, Anda akan melihat total backlink per halaman. Dan Anda akan melihat detail data backlink per halaman dengan meng-klik View All. Keunggulan Harga Anda dapat menikmati data backlink di atas dengan versi gratis. Jika Anda memerlukan data yang lebih lengkap, UberSuggest memberikan pilihan jenis layanan berbayar. Paket per bulan dibanderol mulai dari USD 12-40. Sedangkan paket lifetime mulai dari USD 120-400. Jika Anda menginginkan fitur lengkap dan data mendalam, mungkin Moz Pro yang memiliki data 40 triliun backlink bisa menjadi salah satu pilihan. Anda hanya perlu mengetikkan nama domain yang ingin Anda cari di Link Research. Lalu, Anda akan diminta untuk sign up dan, voila! Anda akan bertemu dengan data seperti di bawah ini. Selain itu, Anda dapat melihat laporan backlink secara ringkas seperti berikut. Data di atas berisi tiga statistik singkat, yaitu: Baca juga: Internal Link: Panduan Lengkap untuk Optimasi SEO Anda [Terbaru] Moz Pro juga menyediakan fitur Link Intersect untuk membandingkan backlink di website Anda dengan lima website kompetitor sekaligus. Jadi, Anda dapat mengetahui backlink milik kompetitor yang tidak Anda punya. Keunggulan Harga Laporan di atas dapat diakses dengan versi gratis, tapi fiturnya masih sangat terbatas. Masih banyak fitur mengagumkan Moz Pro yang membantu pengecekan backlink yang masih terkunci. Untuk membukanya Anda harus langganan berbayar. Mulai dari USD 99-599 per bulan hingga USD 950-5,750 per tahun. Sebelumnya, Anda dapat mencoba versi premium, Moz Pro menyediakan coba gratis selama 30 hari. OpenLinkProfiler memungkinkan Anda mengecek dan menganalisa backlink secara gratis. Setelah memasukkan URL domain yang ingin Anda cek di OpenLinkProfiler, Anda akan disuguhkan tampilan seperti ini. Di paling atas layar, Anda akan melihat berapa total jumlah backlink dan jumlah domain yang menuju ke website. Data itu dibantu dengan tabel rincian backlink pada bagian bawah layar. Terdapat Link Influence Score yang menunjukkan kualitas backlink. Lengkap dengan jenis dofollow atau nofollow backlink, serta teks backlink dan link targetnya. Keunggulan Harga Fitur yang ditawarkan oleh OpenLinkProfiler terbilang lengkap. Namun untuk mengaksesnya secara keseluruhan, Anda perlu membuat akun. Tenang saja, gratis kok! Tool selanjutnya adalah BuzzSumo yang dapat menganalisis konten website Anda dan juga kompetitor Anda. Sebelum menggunakannya, Anda harus sign up terlebih dahulu. Selanjutnya, Anda dapat mengecek backlink dengan mudah, hanya klik Content dan pilih Backlink, lalu masukkan URL yang ingin Anda cek. Anda dapat mengatur filter untuk mencari backlink di website Anda. Terdapat empat filter yang dapat dicari yaitu, Past Year, Domains, Target links to exact page, All results per domain. BuzzSumo menyediakan data yang unik daripada yang lain, yaitu data social media engagement konten website Anda. Seperti, facebook engagement, twitter shares, dan yang lainnya. Keunggulan Harga Anda dapat menggunakan versi gratis dengan penggunaan yang terbatas. Jika membutuhkan fitur lainnya selain backlink, Anda dapat berlangganan versi berbayar. Mulai dari USD 99 hingga USD 499+/bulan. Pada urutan ketujuh, terdapat LinkMiner sebagai alternatif yang dapat Anda gunakan. Backlink checker keluaran Mangools ini dapat menjadi solusi berbudget minim. Setelah membuat akun, Anda dapat mengetikkan URL yang ingin di cek pada dashboard pada menu Backlink Analysis dan Anda akan mendapatkan tampilan seperti di bawah ini. Pada laporan di atas, Anda dapat mengatur pilihan data antara lain, All, New (backlink baru) dan Lost (backlink yang hilang). Anda juga dapat mengaktifkan filter untuk melihat Dofollow dan Nofollow backlink, serta Active atau Deleted backlink. Meski LinkMiner tidak menyajikan data backlink sebanyak backlink checker lainnya, namun tabel yang Anda lihat dapat dikatakan lengkap dengan tambahan berisi: Selain itu, terdapat rangkuman kualitas backlink. Caranya dengan melihat Citation Flow, Trust Flow, Reference IPs, Reference Domains, serta berapa banyak Active Backlinks. Khusus untuk Ref. IPs, Ref. Domains, dan Active Backlinks, data yang disajikan LinkMiner bersumber dari Majestic’s Fresh Indeks yang akan kita bahas selanjutnya. Keunggulan Baca juga: 9 SEO Tools Gratis Terbaik untuk Riset Keyword Harga Anda dapat mencoba gratis selama 10 hari. Setelahnya, Anda dapat berlangganan berbayar mulai dari USD 29.90 hingga USD 79.90 per bulan. Dengan begitu, Anda dapat mengakses fitur-fitur LinkMiner lainnya seperti, Competitor Keywords, SERP Lookups, Site Lookups, dan lain-lain. Dan yang terakhir ada Majestic SEO. Untuk pengecekkan backlink, Anda akan diminta sign up. Setelahnya, masukkan URL yang ingin Anda cek di Majestic SEO. Dan Anda akan mendapatkan data ringkasan seperti di bawah ini. Selain informasi utama di atas, disediakan juga informasi lainnya seperti, Link Context, Language, Link Density of Inbound Link, Backlink History, dan Backlink Breakdown. Majestic SEO dapat diandalkan karena memiliki database indeks lebih dari 2 triliun URL yang terus diupdate. Keunggulan Harga Untuk versi gratisnya, Anda hanya akan mendapatkan rangkuman keseluruhan data dan bukan informasi mendetail. Anda baru dapat mengakses fitur lainnya jika sudah berlangganan berbayar, mulai dari USD 49.99 hingga USD 399.99 per bulannya. Pada dasarnya, backlink checker bertujuan untuk mengetahui kualitas backlink yang ada di website Anda. Untuk itu, tools backlink checker merupakan solusi praktis agar usaha SEO Anda tidak sia-sia. Baca juga: SEO Off Page: Cara Optimasi dalam 6 Langkah Berikut kami sajikan perbandingan ringkas antara kedelapan tools backlink checker yang sudah dibahas. Sudahkah Anda memilih salah satu di antara backlink checker di atas? Atau Anda ingin menggunakan beberapa tools sekaligus? Boleh! Anda dapat dengan bebas mengulik sejauh apapun data yang Anda perlukan untuk mengembangkan backlink Anda. Untuk meningkatkan performa website, mengecek kualitas backlink saja belum cukup. Untuk langkah selanjutnya sudah kami rangkum disini → SEO Link Building: Panduan Komplit Bagi Pemula (Edisi 2020). Jadi, bagaimana hasil backlink Anda?Sekilas Tentang Backlink
Jenis Backlink yang Wajib Anda Ketahui
Dofollow Backlink
Nofollow Backlink
1. Ahrefs
2. SEMrush
3. UberSuggest
4. Moz Pro
5. OpenLinkProfiler
6. BuzzSumo
7. LinkMiner
8. Majestic SEO
Perbandingan Backlink Checker: Yang Mana Pilihan Anda?
Backlink Checker Keunggulan Kekurangan Harga Versi Premium Ahrefs – Mudah digunakan.
– Laporan backlink sangat detail.
– Menyediakan info backlink secara real-time dan historis.
– Fitur notifikasi jika ada backlink baru atau hilang.Harus berlangganan
terlebih dahulu.– Trial USD 7/7hari.
– Premium: USD 99 – USD 999/bulan.SEMrush – Identifikasi semua backlink yang masuk ke domain, subdomain, dan page.
– Adanya informasi kualitas domain pemberi backlink dan lokasi geografisnya.
– Fitur top pages.
– Dapat melacak dan membandingkan backlink kompetitor.
– Fitur disavow backlink.
– Dapat terintegrasi dengan tools Google.
– Laporan backlink sangat detail.Tampilan terlihat sangat
profesional, butuh penyesuaian bagi pemula.– Versi gratis 7 hari.
– Premium : USD 99.95 – USD 399.95/bulan.UberSuggest – Ringkasan laporan (statistik dan tabel) backlink sangat detail dan mudah dibaca.
– Adanya grafik pertumbuhan historis backlink.
– Tampilan intuitif.Dapat melihat backlink kompetitor.
– Tampilan user-friendly.
– Dilengkapi statistik untuk membaca data lebih mudah.Penggunaan versi gratis sangat terbatas. – Versi gratis terbatas.
– Premium : USD 12 – USD 40/bulan.Moz Pro – Fitur quick download per laporan.
Melihat dan membandingkan backlink kompetitor.
– Mengidentifikasi broken link.
– Memeriksa backlink spam.Harga berlangganan
termasuk mahal.– Versi gratis terbatas.
– Premium : USD 99 – USD 599/bulan.OpenLink Profiler – Adanya fitur notifikasi untuk update perkembangan backlink.
– Tanpa perlu langganan berbayar.
– Fitur lengkap dan data yang spesifik.Meng-crawl backlink
tidak sebanyak yang
lain, sehingga data yang
dihasilkan tidak terlalu banyak.Gratis dengan sign up. BuzzSumo – Mudah digunakan.
– List trending content dan konten kompetitor.
– Banyak informasi mengenai social media engagement.– Detail laporan kurang lengkap seperti yang lain.
– Lebih fokus pada data
backlink dari media sosial.– Versi gratis terbatas.
– Premium : USD 99 – USD 499+/bulan.LinkMiner – Melihat preview page pemberi backlink secara mobile dan desktop.
– Fitur ‘favorite’ URL untuk menyimpan data backlink.
– Mengecek backlink milik kompetitor.
– Terdapat SEO Tools gratis untuk memaksimalkan proses link building.Sebagian data bersumber dari backlink checker lain. – Gratis selama 10 hari.
– Pro: USD 29.90 – USD 79.90/bulan.Majestic SEO – Fitur backlink checker berdasarkan historic index dan fresh index.
– Fitur dan data yang lengkap.
– Tampilan berisi grafik dan bersih.
– Adanya customer support.– Tidak ada data dofollow dan nofollow.
– Fitur gratis sangat terbatas.– Versi gratis terbatas.
– Pro: USD 49.99 – USD 399.99/bulan.Yang Mana Backlink Checker Pilihanmu?
Sekian detil tentang Rekomendasi 7+ Tools Backlink Checker Gratis Terbaik 2021 semoga artikel ini bermanfaat salam
Artikel ini diposting pada kategori Backlink Berkualitas, backlink berkualitas 2021, backlink berkualitas 2020, , tanggal 29-05-2021, di kutip dari https://www.niagahoster.co.id/blog/backlink-checker/
Komentar
Posting Komentar